5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah

Rumah termasuk dalam kebutuhan primer. Tempat kita berteduh, tempat kita berlindung dari hujan, teriknya panas saat siang hari maupun dingin kala malam tiba. Rumah merupakan tempat kita pulang dan tempat yang memberi rasa aman juga nyaman. Rumah juga tempat berkumpul dengan keluarga, tempat menjalani hari-hari dengan orang tersayang. Benar, bukan?

 
Mengingat seberapa pentingnya rumah, ngga heran kalau orang-orang picky banget dalam urusan membeli rumah. Dari hal paling sepele pun akan menjadi pertimbangan lahir bathin. Dijamin!. Rumah adalah tempat yang mungkin bisa digunakan untuk seumur hidup bagi mereka yang sudah memilih untuk menetap di suatu tempat. Rumah bisa dibilang seperti investasi jangka panjang. Serta rumah juga berperan sebagai tempat berkembangnya kehidupan.
 


5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah

 
 
Dengan banyaknya pertimbangan sebelum membeli rumah, banyak yang bingung dengan kebutuhan dan keinginan mereka. Terkadang tidak semua keinginan adalah sebuah kebutuhan. Melainkan hawa nafsu untuk memiliki sesaat. Jangan sampai telat sadar lalu menyesal. Melihat harga untuk sebuah rumah saat ini bisa dibilang tidak murah, banyak pertimbangan yang harus diperhatikan. Berikut 5 hal penting yang harus diperhatikan sebelum membeli rumah.
 

5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah 

 

 Perhatikan Kebutuhan Keluarga

5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah

Rumah merupakan kepentingan setiap anggota keluarga. Jangan sampai mengabaikan kebutuhan salah satunya atau mengedepankan satu pihak hingga mengabaikan anggota keluarga lainnya. Sebelum membeli rumah, wajib banget untuk melakukan musyawarah dengan keluarga yang akan menghuni rumah tersebut, ya.
 
Terkadang pertanyaan kecil seperti, “butuh berapa kamar ya?” Atau “Perlu garasi mobil ngga, ya?”, ada lagi “Taman di rumah harus ada ngga?”, dan “Kedepan kalau ada rezeki lebih, rumahnya memungkinkan untuk di renovasi ngga, ya?”. Pertanyaan ini harus bisa dijawab dengan jelas. Demi kenyamanan kehidupan berkeluarga, dan bermasyarakat.

Ingat, beli rumah jangan seperti beli kacang. Membeli rumah memang butuh waktu dan pertimbangan. Jangan mendadak dan terburu-buru. Kecuali kamu seorang sultan yang keberadaan uangnya ngga ghoib.
 

Akses, Lokasi, Suasana dan Lingkungan

Lokasi keberadaan rumah ngga kalah penting. Lokasi rumah sangat mempengaruhi akses untuk bepergian. Semakin berada di pusat kota, maka semakin banyak akses untuk kemana-mana. Tapi, hal ini juga mempengaruhi harga jual rumah. Berbeda dengan rumah yang berada dipinggiran kota. Agak jauh dari akses tapi dimudahkan dengan harga rumah yang lebih rendah dibandingkan rumah yang ada di pusat kota.
 

5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah


Rumah yang dekat dengan akses pusat perbelanjaan, ataupun terminal juga stasiun sangat menjadi hal yang penting dan menjadi nilai tambah bagi sebuah rumah. Selain menghemat waktu, juga berguna banget buat kamu yang ngga punya banyak waktu tapi memiliki mobilitas yang tinggi.

Begitu juga halnya dengan suasana dan lingkungan rumah. Memiliki rumah dengan suasana yang asri dan lingkungan yang aman dan damai menjadi idaman bagi setiap keluarga. Karena rumah dan lingkungan merupakan sekolah pertama bagi anak. Anak bertumbuh tergantung dimana lingkungan ia tumbuh. Walaupun tidak 100% anak berpengaruh dengan lingkungan, tapi sebagian besarnya pasti dapat mempengaruhi. 
 

Fasilitas yang disediakan

Biasanya perumahan elit sudah melengkapi fasilitas yang memudahkan penghuninya. Dari segi akses, maupun untuk kebutuhan sehari-hari seperti pusat perbelanjaan, fasilitas kesehatan, banking, serta taman bermain, tak lupa security dan cctv. Tapi, tidak semua bisa mendapatkan fasilitas ini. Disesuaikan saja dengan budget dan kepentingan utama. 
 

Harga dan Pilih Skema Pembayaran yang Sesuai

Bagian ini juga ngga kalah penting. Perhatikan harga dengan keadaan rumah yang ingin dibeli. Worth to buy ngga? Atau sesuaikan harga dengan kondisi rumahnya. Jagan minta akses dan fasilitas yang tinggi dengan harga yang minimalis. Belilah rumah dan pilih skema pembayarannya sesuai dengan harga dan kemampuan. Jangan bebani diri sendiri dengan keinginan yang tinggi tapi tidak dibarengi dengan usaha.
 

Spesifikasi Bangunan dan Desain Rumah

Hal yang penting ngga penting tapi penting banget. Gimana sih? Ya begitulah. Desain rumah agar terlihat estetik di zaman sekarang penting banget. Rumah tidak mewah, cukup minimalis dan rapi, enak dipandang udah nyaman banget. Banyak banget DIY yang memberikan referensi layout dan desain rumah. Rajin-rajin aja berselancar di internet.

Spesifikasi bangunan dan bahan yang digunakan dalam pembangunan sebuah rumah juga mempengaruhi kenyamanan penghuni rumah. Contoh paling sering terjadi adalah penggunaan cat, ada yang masih nempel ke objek yang tidak sengaja bergesekan ke dinding. Atau penggunaan atap transparan yang tidak tepat guna. Bisa dari bahan semen atau beton juga genteng yang digunakan. Jangan cape, lelah dan bosan untuk bertanya terkait hal ini. Kamu wajib tahu juga, lho.
 
 
5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah
source : https://www.mustikavillagesukamulya.com/
 
Nah! Mana tahu ada yang lagi nyari referensi hunian yang asri, Vina lagi mantau-mantau Mustika Village Sukamulya nih. Pantau aja dulu, aamiinkan aja dulu..


Mustika Village Sukamulya ini berada di Sukamulya, Bekasi. Dua puluh menit ke Tol Cibitung dan Stasiun Cikarang. Lokasinya juga dekat dengan sekolah unggulan, layanan kesehatan,tempat wisata,dan juga kawasan industri Bekasi dan sentra bisnis Jakarta. 


Memiliki fasilitas lengkap, seperti jalan perumahan rapi, lebar dan nyaman untuk dilalui oleh pengendara di dalam kompleks. Row jalan utama 14m dan jalan lingkungan 6-7 m. Pusat perbelanjaan juga tersedia tidak jauh dari area hunian. Fasilitasi Go Shuttle juga akan hadir untuk memudahkan akses dari perumahan. 


Dilengkapi dengan linkungan yang asri dengan nuansa hijau yang memanjakan mata dan memberikan kesan nyaman bagi penghuni. Lingkungan yang dilengkapi dengan taman hijau seluas 3.300 m2. Bisa banget buat sekedar bersantai sore, atau sekedar me time. Serta memiliki danau resapan seluas 4600 m2 lho.

Dan hal yang ngga kalah penting adalah suplai air bersih. Perumahan Sukamulya ini juga sudah memiliki Water Treatment Plant mandiri. Jadi perkara air bersih udah ngga khawatir lagi.

Tersedia 600 ready units dari total ± 3.300 unit yang akan dibangun. Perumahan sudah dihuni. Jalan lingkungan nyaman dan rapi, dengan ROW jalan Ueno dan Ginza 7 m, dan jalan boulevard 14 m.

Unit rumah memiliki lebar muka 6 m dan lebar 10 m dengan tinggi floor to ceiling 3.5 m. Harga rumah Mustika Village Sukamulya mulai dari Rp 160.000.000-Rp 220.400.000. Untuk harga up to date bisa cek di webnya ya https://www.mustikavillagesukamulya.com/.

For your information, hunian Mustika Village Sukamulya ini merupakan hasil kerjasama dari Mustika Land dan Creed Group asal Jepang. 

Bagi warga yang penasaran dengan hunian asri Mustika Village Sukamulya, Vina beberin nih alamatnya. Berada di Jl. Raya Sukatani, Sukamulya, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat 17620. Berminat?

Nah, sudahkah kamu memperhatikan 5 hal penting sebelum membeli rumah? Jangan sampai terlewat ya. Semoga dimudahkan dalam membeli rumah idamannya, ya. ^^

8 comments for "5 Hal Penting yang Harus diperhatikan Sebelum Membeli Rumah"

  1. Makasih infonya, iya lho poin - poin penting ya itu, alhamdulillah udah punya rumah, next kalau ada rejeki cita - cita pengen punya kobtrakan. Sukses selalu ya mba

    ReplyDelete
  2. Tipsnya berguna bgt ini, dan aku tertarik bgt sama perumahan ini dan langsung cari info lanjutannya, siapa tahu rejeki aku di thn 2022 ini punya rumah impian

    ReplyDelete
  3. Wajib banget memperhatikan 5 hal ini pas beli rumah..Akses,lokasi, lingkungan apalagi tuh..wah harus banget dipastikan sesuai dengan kriteria atau kebutuhan kita.

    ReplyDelete
  4. Pas banget nih emang lagi ikhtiar nyari rumah buat ditempati. Masya Allah, bener banget emang harus memperhatikan 5 hal ini sebelum membeli rumah

    ReplyDelete
  5. Eh? Kok murah harganya? ada yang 160 juta?
    Kebetulan kadang saya ceki-ceki harga perumahan dan segitu tu dapat RSSS (sengaja S-nya dibanyakin).

    ReplyDelete
  6. Lho, jadi gagal fokus sama harga rumahnya yang murah dari 160 juta. Apalagi di kota besar harga segitu murah ya mbak. Wah, pasti banyak djcari orang kalau gini.

    ReplyDelete
  7. Strategis dan nyaman ya mba.. Mana harganya juga cukup terjangkau. Andai punya dana bagus nih buat investasi..

    ReplyDelete
  8. Harganya bikin mupeng banget ya. Akses, air, dan lingkungan sekitar jg jadi pertimbanganku

    ReplyDelete

Terimakasih telah memberikan komentar di kicauanvina.com ^.^