Camping Bernas - Muda Bicara Melayu 2018

Assalamu’alaikum ^.^

Selamat siang Sobat Bacaque!

Beberapa hari lagi, kita bakalan memperingati hari Sumpah Pemuda pada tanggal 28 Oktober 2018. Apa sih kegiatan yang dilakukan untuk memperingati hari Sumpah Pemuda ini di Kota Kamu ?. Untuk di Riau sendiri bakalan ada acara yang namanya Muda Bicara Melayu
 
 

Acara Muda Bicara Melayu sendiri merupakan kegiatan yang difokuskan bagi generasi muda di Riau dalam rangka memperkuat pemahaman isu-isu dan tantangan yang dihadapi sebagai tulang punggung masa depan Riau yang memiliki marwah kemelayuan. 

Kegiatan Muda Bicara Melayu digagas dan dilaksanakan secara kolaboratif antara Begawai Institute, We the Youth, Sindikat Kartunis Riau (SiKari), Forum OSIS Pekanbaru (FOP) dan media Senarai bagi siswa SMA dan mahasiswa tingkat awal. Kegiatan ini diselenggarakan serentak di 10 kota di Indonesia: Medan, Pekanbaru, Palembang, Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Solo, Malang, Surabaya dan Makassar.

Oleh karena itu, rangkaian acara yang dilaksanakan dalam Muda Bicara Melayu berupa kemah yang dinamakan Camping Bernas. Peserta camping akan dibimbing untuk menyusun butir-butir pemikiran pemikiran Muda Pelajar Riau tentang budaya Melayu dalam penafsiran mereka serta upaya-upaya untuk memajukan masyarakat Riau ke depan.

Begawai Institute mengawal kegiatan ini dengan konten eksplorasi dan ekspose khazanah nilai budaya Melayu dan SiKari dengan kekuatan seni visualnya akan memberi pengalaman dan pemahaman tentang Kemelayuan dengan metode yang dekat dengan keseharian generasi muda. Forum Osis Pekanbaru (FOP) memfasilitasi pelajar dan menjadi jembatan informasi tentang kecenderungan anak muda dalam menyusun program acara sehingga tersusunlah agenda kolaboratif ini. Peserta Muda Bicara Melayu juga mendapatkan pemahaman tentang pentingnya integritas yang dipandu oleh Senarai.  

Kegiatan ini mengangkat tema yang dilandaskan oleh 3 poin penting di anak muda; “Bebas Berekspresi, Bebas Berkarya, Bebas Berkolaborasi untuk Satu Indonesia”. Tema ini memiliki makna anak muda Indonesia bebas mengekspresikan potensi-potensi yang ada dalam dirinya dengan tetap menjaga keharmonisan masyarakat serta menghargai keberagaman.

Kegiatan ini merupakan inisiasi agar anak muda Indonesia, khususnya Pemuda Riau memiliki semangat juang untuk menghasilkan karya yang bermanfaat bagi kehidupan, menjunjung tinggi sportifitas dalam menghargai hasil karya orang lain, dan sanggup berkolaborasi tanpa memandang perbedaan agama, suku, ras dan gender dalam iklim kompetisi global dengan tetap menjaga akar kulturalnya. 

Camping Bernas ?

Camping Bernas adalah sebuah helat berkumpul dan bertemunya komunitas penggerak kreatif di Pekanbaru dengan Muda Pelajar Riau. Setting Camping Bernas dibuat sedemikian rupa sehigga mencipatakan kesan “Kampung Melayu”. Di dalamnya dirancang  kegiatan-kegiatan kreatif  yang disusun oleh komunitas hasil dari interaksi dengan Muda Pelajar Riau dan komunitas lainnya yang menjadi peserta.  

1.    Berkebun
2.    Lomba Permainan Tradisional Melayu
3.    Atraksi memasak Gelamai
4.    Atraksi menggambar Kartun Melayu
5.    Pentas Seni
6.    Nonton Bersama Film Pilihan
7.    Api Unggun
8.    Diskusi Terpumpun
9.    Talk Show
10.    Deklarasi Muda Melayu
11.    Menulis Kreatif 
12.    Produksi Buku “Surat untuk pemimpin Negeri” – Hasil dari Kelas Menulis Kreatif

Festival Muda ‘Bicara’ Melayu 2018 adalah kegiatan yang bersempena peringatan ke 90 tahun Hari Sumpah Pemuda. Oleh karena itu, kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 26 – 28 Oktober 2018. Tepatnya mulai dari hari Jumat hingga Minggu, 26 – 28 Oktober 2018 dan bertempat di Kawasan Bandar Seni Raja Ali Haji Pekanbaru. 
 

2 comments for "Camping Bernas - Muda Bicara Melayu 2018"

  1. Udah terlaksana ya ini acarnya, share dong, Teh. Pengen tahu seru pastinya :)

    ReplyDelete

Terimakasih telah memberikan komentar di kicauanvina.com ^.^